Bersama rakyat TNI kuat, hebat, profesional siap mewujudkan indonesia yang berdaulat, mandiri & berkepribadian

Selasa, 26 Januari 2016

Pendampingan Babinsa Landoh lakukan penanaman padi bersama Poktan


Rembang- Anggota Babinsa Koramil 03/Sulang Kodim 0720 Rembang Serda Mardi turun ke sawah bersama- sama dengan Petani yang tergabung dalam kelompok Tani Langgeng Tuntunan desa landoh kecamatan Sulang melakukan kegiatan penanaman Padi. Kegiatan dilakukan di lahan seluas 1,5 Ha milik anggota kelompok tani Langgeng desa Landoh.

Selain Babinsa turun ke sawah lakukan penanaman Padi bersama Poktan Babinsa juga melaksanakan pengecekan stock pupuk serta mendata kendala dan hambatan yang dihadapi oleh petani.

Dengan adanya pendampingan yang dilakukan babinsa, diharapkan dapat menjadi suport serta memotivasi para petani dalam mengolah lahan sawahnya sehingga nantinya hasil panen yang diperoleh dapat sesuai dengan yang diharapkan.

Tidak ada komentar: