Bersama rakyat TNI kuat, hebat, profesional siap mewujudkan indonesia yang berdaulat, mandiri & berkepribadian

Rabu, 24 Februari 2016

Atasi Hama Babinsa bersama Poktan Sidomulyo lakukan penyemprotan


Rembang- Bertempat di Desa Sumbermulyo kecamatan bulu, Babinsa bersama kelompok tani Sidomulyo desa sumbermulyo mengadakan Pengendalian Hama yang menyerang tanaman padi berupa hama kepinding yang akhir-akhir ini sudah banyak memasuki area lahan padi milik petani seluas 14 Ha dengan melakukan penyemprotan. Kegiatan di lakukan sebagai upaya pencegahan agar hama tersebut tidak semakin banyak dan berkembang di lahan persawahan.

Datangnya hama berupa kepinding, siput, keong mas, gulma serta Wereng merupakan Hal yang lumrah pada saat musim Tanam, Namun dengan adanya penyuluhan serta dilakukannya penyemprotan di adakan oleh PPL dan di dampingi oleh Babinsa, permasalahan tersebut akan bisa.

Komandan Koramil 05/Bulu Kapten Inf Piter Kasi di tempat terpisah selalu mengingatkan kepada Babinsa jajaranya agar mencari kendala dan problem petani yang ada di Lapangan, setelah di temukan kendala di lapangan maka berkordinasi dengan PPL kemudian adakan tindakan penyelesaian dan kegiatan nyata di Lapangan.Selanjutnya tingkatkan Sinergitas antara Babinsa dan PPL di lapangan agar dapat menutupi kekurangan satu sama Lain. Sehingga kerjasama yang terjalin dapat menorehkan keberhasilan berupa peningkatan hasil poduksi sawah oleh Petani.

Dalam kesempatan itu juga Babinsa berpesan kepada petani apabila ada keluhan bisa juga langsung menghubungi saya (Babinsa), dan juga badan penyuluhan kecamatan (BPK) ataupun PPL. Setiap hari kita (koramil 05/Bulu) selalu ada dan akan turun ke lapangan jika diperlukan.”tutur babinsa.

Tidak ada komentar: