Rabu, 18 April 2018
Wasbang Program TMMD Di MA Miftahul Huda Sarang
Rembang.Bpk Mutaqin Camat sarang memberikan penyuluhan wawasan kebangsaan(Wasbang) di Dampingi Danramil 14/Sarang kapten Cpl Sularso Bertempat Madrasah Aliyah Miftahul Huda Jln.Lodan Kalipang KM 01 kec sarang kabupaten rembang (18/04/2018)
Penyuluhan wawasan kebangsaan tersebut, diikuti 50orang siswa dan siswi kelas XII.
Bp.Mutaqin mengatakan, penyuluhan wawasan kebangsaan itu merupakan salah satu bentuk untuk memperkuat wawasan generasi muda khususnya pelajar terhadap ideologi Pancasila.
"Wawasan kebangsaan adalah cara pandang suatu bangsa mengenai diri dan ideologinya, cita-citanya, yang diorientasikan untuk memperkokoh dan menjaga persatuan bangsa dan ketahanan nasional,"
"Makanya melalui pendidikan wawasan kebangsaan kita diingatkan kembali akan 4 pilar atau 4 konsensus nasional yang meliputi Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Kita sepakat berbeda, tetapi tujuan kita sama untuk membangun Nasional menuju Indonesia yang Gemah Ripah loh jinawi," tuturnya.
Mutaqin menyebutkan, generasi muda dan setiap warga negara harus siap membela negaranya, karena perang yang dilancarkan para musuh negara saat tidak lagi berupa perang fisik saja tetapi juga mental diantaranya sekarang dikenal dengan Proxy war .
Hal itu menurut Mutaqin lebih berbahaya, karena menyerang dari semua sisi kehidupan , diantaranya seperti bahaya peredaran narkoba,seks bebas, dan tawuran antar pelajar.
"Bahkan bantuan luar negeri sekalipun harus diwaspadai karena bisa saja ada niat-niat tertentu dari negara lain untuk menghancurkan Indonesia dengan penyebaran ideologi tertentu yang bertentangan dengan ideologi Pancasila yang dianut bangsa Indonesia,"tandasnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar