Rembang-Dalam rangka pendampingan Serda Adam Babinsa Koramil
01/Kota bersama Bpk. Darmadi melaksanakan pengecekan perkembangan pertumbuhan
padi jenis Ciherang berumur 40 hari dilahan di Kecamatan Rembang,
Kabupaten Rembang.
Komandan Koramil 01/Kota Kapten Cpl Sularso mengungkapkan dengan
peninjauan langsung di lapangan bersama petani dan petugas penyuluh,
diharapkan dapat diketahui kondisi riil sesungguhnya yang di alami petani.
“ Dengan pendampingan tersebut agar diketahui apa-apa saja
yang menjadi kendala atau hambatan para petani dan dapat diambil
langkah-langkah baik pencegahan maupun solusi apa yang harus dilakukan dan
disampaikan oleh pihak penyuluh kepada petani yang bersangkutan”. Ungkapnya
(Pendim 0720/Rembang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar