Bersama rakyat TNI kuat, hebat, profesional siap mewujudkan indonesia yang berdaulat, mandiri & berkepribadian

Rabu, 23 Mei 2018

Minggu Militer untuk Back To Basic


Rembang – Tujuan dari penyelenggaraan kegiatan Minggu Militer bagi Prajurit pantura Kodim 0720/Rembang beserta Jajarannya yaitu untuk lebih meningkatkan kebersamaan seluruh prajurit Pantura, kegiatan ini bertempatkan di lapangan dalam Makodim 0720/Rembang.

Kegiatan Minggu Militer ini secara rutin dilaksanakan secara terpusat di Makodim Rembang setiap minggu keempat disetiap bulannya yang diikuti oleh Prajurit  Kodim Rembang beserta Jajarannya sehingga materi yang disampaikan oleh Koordinator akan mendapatkan persepsi yang sama.

Kegiatan ini bertindak sebagai koordinator adalah Batiopsdim0720/Rembang Pelda Suwarsono.

Kegiatan Minggu Militer ini merupakan latihan penyegaran dan pencerahan. Semua materi yang disampaikan pernah kita dapat sebelumnnya, dan pada kesempatan yang baik ini manfaatkan untuk mengingat-ingat kembali serta dapat menyerap materi-materi yang disampaikan dan dapat di aktualisasikan di lapangan, sehingga profesionalisme prajurit akan tetap terjaga.

Tidak ada komentar: